Selasa, 17 April 2012

Bukuku: Kita Kata Cinta

Sampul depan buku

BACA TULISANKU DI SINI; UNTUK SEMUA YANG PERNAH DITINGGAL OLEH SESEORANG YANG SANGAT KALIAN CINTAI. DIKEMAS DENGAN GAYA DAN BAHASA YANG BERBEDA :D

ISBN: 978-602-225-230-6
Terbit: Januari 2012
Tebal: 242 halaman
Harga: Rp. 48.400,00


Deskripsi:
“Cericit burung di dedahan melantunkan tembang cinta. Kita yang kadang terjebak dalam sunyi yang membosankan selalu menghibur dengan kata-kata bijak: “Kehidupan seolah hanya memaknai salah satu titik yang akan dibaca oleh pewaris masa depan. Begitupun dengan cinta.” Percintaan memang selalu menjadi inspirasi terbesar dalam membuat sebuah karya yang populer, mulai jatuh cinta hingga patah hati. Memotret realitas yang ada di masyarakat dalam kaitannya dengan cinta itu, seperti tentang para pecinta yang dimabuk cinta oleh kekasih mereka. Tapi ia tetap menempatkan agama sebagai batas dalam hubungan antara manusia lain jenis itu. Inti dari buku ini adalah sebuah pengajaran tentang nilai-nilai cinta yang agung dan suci, yang karenanya ‘cinta’ mesti dijauhkan dari syahwat yang terlarang, yang hanya akan merusak keagungan dan kesucian cinta itu sendiri.”
(Hylla Shane Gerhana, Analyst Unicef, Cerpenis dan Pecinta Sastra)

“Ketika lagu tak hanya sekedar pemanis di telinga, saat lirik tak hanya rangkaian aksara saja, manakala melodi bukan cuma irama semusim. Kita Kata Cinta, menyajikan cerita inspiratif yang terlahir dari lagu-lagu indah. Tak ada satu pun kejadian di dunia ini yang tak berarti. Cinta dan rindu menjadi sajian yang kembali melengkapi kisah yang ada. Melodi mengalun indah dalam tarian pena yang tergenapi. Sungguh, nada-nada ini terlalu manis untuk dilewatkan.”
(Endang SSN, Penulis Novel “Harmoni Cinta di Ujung Senja”)

silakan di order lewat website Leutika Prio atau klik link ini: http://www.leutikaprio.com/produk/11027/kumpulan_cerpen/1201398/kita_kata_cinta/11061523/writing_revolution_04
atau bisa langsung order sama saya

0 komentar:

Posting Komentar

Janganlah menjadi JAELANGKUNG yang datang tak dijemput dan pulang tak diantar dengan tidak meninggalkan jejak anda dengan berkomentar :D